Kemeriahan Sewindu LPQ Nurul Islam

1,517 kali dibaca

Lembaga Pendidikan Qur’an (LPQ) Nurul Islam genap berusia 8 tahun. Untuk merayakan sewindu kelahirannya, LPQ Nurul Islam menggelar serangkaian kegiatan, dan puncak acaranya adalah perayaan Hari Lahir Ke-8 LPQ Nur Islam pada Selasa, 3 Januari 2023, di kompleks Pondok Pesantren Nurul Islam yang berada di Desa Karangcempaka, Kecamatan Bluto, Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur.

Tema Perayaan Hari Lahir LPQ Nurul Islam kali ini adalah “LPQ Sewindu, LPQ Selalu Dirindu”. LPQ Nurul Islam sendiri berada di bawah naungan Pondok Pesantren Nurul Islam. Selain sebagai pondok pesantren, Nurul Islam juga mengelola beberapa lembaga pendidikan baik formal maupun nonformal.

Advertisements

Di Pondok Pesantren Nurul Islam, misalnya, terdapat beberapa lembaga pendidikan formal dan nonformal dari berbagai jenjang, mulai dari taman bermain hingga perguruan tinggi, seperti KB, TK, MI, MTs, SMP Tahfidz, MA, SMK Tekhnik Sipil, dan STIQNIS. Sementara, untuk pendidikan nonformal ada Pondok Transit, Madrasah Diniyah, Lembaga Pengembangan Bahasa Asing (Inggris, Arab, Mandarin, dan Madura), Balai Latihan Kerja Komunitas (BLKK) Jurusan Komputer dan Multimedia, dan Lembaga Pendidikan Al-Qur’an (Taman Pendidikan Al-Qur’an, Madrasatul Qur’an, dan Madrasatul Hifdzil Qur’an).

Kemeriahan Harlah

Dalam rangka merayakan sewindu usia LPQ Nurul Islam, dalam beberapa hari terakhir diadakan banyak lomba, di antaranya Lomba Hias Taman, Lomba Tahfidz, Mencari Huruf Hijaiyah, Bacaan Salat, Menyusun Ayat, Mengaji dan Tebak Surat, dan lain sebagainya. Ada lomba yang diselenggarakan tujuannya untuk menguji kemampuan kognitif, psikomotorik, dan afektif dari santri-santri LPQ mulai dari tingkat TPQ, MQ, dan MHQ.

Salah satu yang banyak menyedot perhatian adalah lomba hias taman. Lomba hias taman dilakukan dengan mengajak wali santri untuk ikut berpartisipasi. Lomba ini dikerjakan di halaman Aula LPQ yang baru berdiri tahun 2022. Lomba hias taman dibagi menjadi empat kelompok. Empat kelompok tersebut membuat taman tersendiri sesuai kreativitas masing-masing kelompok.

Menurut penanggung jawab kegiatan, Ustazah Qurratul Aini, lomba diselenggarakan mulai dari tanggal 24 sampai 31 Desember 2022, dan para pemenang diumumkan pada acara puncak Harlah LPQ Ke-8.

Berkaitan dengan perayaan sewindu LPQ Nurul Islam, Nyai Hj Hulliyatul Fitriyah berpesan kepada para santri LPQ agar tetap dan selalu menjaga hafalannya sehingga tidak sia-sia proses yang telah dilalui.

“Kami selaku pengelola mendoakan kalian selalu untuk menjadi orang orang yang bermanfaat dan menjadi hafiz atau hafizah yang selalu dirindukan masyarakat sekitar,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua Yayasan Pondok Pesantren Nurul Islam, KH Ilyas Siraj menyampaikan kepada para hadirin yang hadir di acara puncak harlah LPQ ke-8, bahwa LPQ yang merupakan lembaga baru di lingkungan keluarga Yayasan Pondok Pesantren Nurul Islam ternyata mendapat respons baik dari masyarakat.

“Awal berdirinya LPQ di tahun 1 Januari 2015 tidak seperti sekarang ini. Mulanya lembaga ini hanya memuat TPQ atau Taman Pendidikan Al-Qur’an yang hanya menerima santri berumur lima sampai delapan tahun. Akan tetapi, seiring berjalannya waktu dan kepercayaan dari masyarakat yang begitu besar, pada tahun 2016 ada MQ untuk usia 9 tahun dan 2020 MHQ sehingga lembaga tersebut kemudian diubah namanya menjadi LPQ atau Lembaga Pendidikan Al-Qur’an,” ujar KH Ilyas Siraj.

KH ilyas Siraj juga menyampaikan rasa terima kasih kepada para wali santri yang telah mempercayakan putra-putrinya belajar di Pondok Pesantren Nurul Islam. “Semoga menjadi anak yang saleh dan salehah serta berguna bagi masyarakat,” katanya.

Multi-Page

Tinggalkan Balasan