Akhlak Anak Terhadap Orang Tua

1,483 kali dibaca

Perhatian Islam terhadap etika seorang anak kepada orang tua sangat jelas. Di dalam Al-Quran, Hadis, maupun fatwa ulama terkait bakti seorang anak terhadap orang tua sudah sangat sharih (jelas, terang, nyata). Bahwa, seorang anak harus (wajib) berbakti kepada kedua orang tua. Hal ini tentu memiliki alasan tersendiri, karena orang tua merupakan asal dari lahirnya generasi berikutnya, yaitu anak, si buah hati.

Belum lama ini viral di media pemberitaan, media sosial, dan diskusi-diskusi publik bahwa ada anak yang tega “membuang” ibunya, menyerahkannnya kepada panti jompo. Adalah Trimah, seorang ibu yang berumur lanjut (69) asal Magelang, Jawa Tengah. Ibu “malang” ini diserahkan ketiga anaknya kepada Yayasan Panti Jompo di Griya Lansia Husnul Khatimah Wajak, Kabupaten Malang. Sebenarnya ibu yang telah berjasa merawat ketiga anaknya hingga dewasa ini tidak ingin tinggal di panti jompo. “Di sini betah, tapi berharap segera dijemput,” begitu kata Trimah kepada detikcom ditemui di Griya Lansia, Sabtu (30/10/2021).

Advertisements

Sehubungan dengan sikap durhaka seorang anak terhadap orang tua sudah ada sejak masa awal. Bahkan di masa Rasulullah saw pun pernah diriwayatkan bahwa ada seorang anak (Ikrimah) yang durhaka kepada ibunya. Hingga kemudian Rasulullah saw berharap ibu Ikrimah tersebut mengampuni kesalahan anaknya. Semula ibu Ikrimah enggan untuk memaafkan anaknya. Namun ketika Rasulullah saw hendak membakarnya, karena Ikrimah dalam keadaan antara hidup dan mati (naza’ berkepanjangan) akhirnya hati seorang ibu pun luluh. Ibu Ikrimah memaafkannya dan tidak lama kemudian, Ikrimah pun menemui ajalnya.

Itu kisah di zaman Rasulullah saw masih hidup. Belum lagi kisah-kisah lainnya (mendekati legenda?), seperti kisah Malinkundang, Sangkuriang, dan lain sebagainya yang dapat dijadikan peringatan bahwa durhaka kepada orang tua akan berakibat fatal baik di dunia maupun di akhirat. Jadi dalam Islam ditegaskan bahwa seorang anak harus patuh kepada kedua orang tuanya, selama mereka dalam kebaikan. Begitu juga harus terus berbakti dengan cara yang paling menyenangkan hati kedua orang tua.

Halaman: First 1 2 3 ... Next → Last Show All

Tinggalkan Balasan