Semarak Milad ke-11 STAI Al-Anwar Sarang

395 kali dibaca

Setelah tahun kemarin genap berumur satu dasawarsa, akhirnya pada Sabtu, 18 Mei 2024 Semarak Milad ke-11 STAI Al-Anwar Sarang Rembang (SEMAR) kembali digelar. Seluruh elemen kampus tak terkecuali para dosen dan mahasiswa/mahasantri, turut memeriahkan acara yang berlangsung di Sport Center Gedung Maimoen Zubair.

Dengan mengusung tema bertajuk “Quantum Leap: Sinergitas, Integritas, Menuju STAI Al-Anwar Berkualitas” membuat Semarak Milad kali ini seakan mempunyai daya tarik dan alasan tersendiri. Mengingat, sebelas tahun bukanlah waktu yang pendek untuk melihat rekam jejak dan perjalanan STAI Al-Anwar selama ini. Semenjak didirikan oleh Almughfrulah KH Maimoen Zubair pada 2012 silam, kini STAI Al-Anwar berdiri gagah di bawah asuhan putranya, yaitu KH Abdul Ghofur Maimoen.

Advertisements

Menariknya, perayaan Semarak Milad ke-11 ini dimeriahkan oleh beberapa pertunjukan sekaligus. Pihak panitia memang sengaja mengonsep acara dengan menampilkan pertunjukan-pertunjukan. Mulai pembacaan narasi sejarah berdirinya Organisasi Mahasiswa (ORMAWA) meliputi SEMA, DEMA, UKM dengan diiringi pengibaran bendera masing-masing, nyanyi soundtrack SEMAR 11 oleh Band UKM Musik Al-Faraby, Tari Melayu dari HMP PGMI dan pertunjukan lainnya.

Ketua Panitia SEMAR 11 STAI Al-Anwar, Iqbal Ali dalam penjelasannya mengatakan bahwa konsep perayaan kali ini memang diniatkan untuk menyesuaikan dengan pencapaian-pencapaian STAI Al-Anwar. Mulai dengan kesuksesannya menambah program studi atau jurusan, pembangunan gedung baru Maimoen Zubair dan sebagainya.

“Tentu kami ingin yang terbaik dan bisa menyesuaikan dengan kampus dalam hal pencapaian. Setelah dirapatkan, kami dari panitia sepakat mengangkat tema Quantum Leap yang bermakna lompatan besar atau bisa juga dimaknai sebagai perubahan yang signifikan dalam konteks pendidikan,” ucapnya.

Quantum Leap ini bisa diihat yaitu suksesnya penambahan jurusan baru Perbandingan Mazhab di STAI Al-Anwar, pembangunan Gedung Besar Maimoen Zubair, dilengkapi dengan fasilitas-fasilitas yang jauh memadai, belum lagi ada Sport Center yang cukup dipakai untuk acara-acara besar seperti wisuda, dan perubahan signifikan lainnya,” lanjutnya.

Halaman: 1 2 Show All

Tinggalkan Balasan