Mendalami Hadis Lewat Komik

2,076 kali dibaca

Syarah hadis menjadi kebutuhan penting bagi umat Islam dalam memahami hadis-hadis nabi. Mengingat, selain Al-Quran, ajaran Islam juga bersumber dari hadis.

Terobosan dan inovasi atas syarah hadis dewasa ini terus berkembang. Yang dulu di masa klasik sarat dengan kitab-kitab klasik karya para ulama terdahulu, sekarang syarah dapat dijumpai dalam buku-buku yang ditulis lebih ringan dan mudah dipahami, tidak melulu dalam bentuk tulisan bahasa Arab, bahkan dalam bentuk komik. Salah satunya, inovasi atas syarah hadis dari Shahih Bukhari dan Shahih Muslim

Advertisements

Sebelumnya, inovasi dengan tujuan pemahaman hadis dalam ranah media sosial dan internet sudah berkembang terlebih dahulu, namun belum sepenuhnya menyentuh seluruh kalangan, salah satunya anak-anak. Maka, komik religius yang berbasis dari hadis-hadis Nabi saw, seperti 99 Pesan Nabi, dari kitab Shahih Bukhari dan Shahih Muslim, mengisi kekosongan ruang yang tak tersentuh tersebut.

Komik 99 Pesan Nabi: Edisi Lengkap Komik Hadis Bukhari-Muslim ini ditulis oleh vbi_djenggotten, nama pena dari Veby Surya Wibawa. Komik yang diterbitkan oleh Zahira ini sempat menjadi best seller, di mana dalam setahun komik ini cetak ulang sebanyak 7 kali. Komik ini juga diganjar penghargaan Komik Terbaik Anugerah Pembaca Indonesia.

Dalam karyanya ini, Veby memiliki visi untuk menyebarkan arti Islam melalui pendekatan yang unik dan ringan, namun tetap sarat bobot pesan-pesan Nabi saw. Seringkali dalam coretan gambar komiknya, ia secara tersirat mengkritik para netizen di media sosial yang ugal-ugalan, tidak punya etika, maupun yang suka mencaci dan menyebarkan berita hoaks.

Ia juga mengimplementasikan berbagai pengalaman pribadinya tatkala melihat dan mengalami hal-hal yang bertabrakan antara adat istiadat dan ajaran agama. Maka, Veby ingin membuka pikiran pembaca, bahwa ajaran Islam adalah ajaran yang universal. Dan, ia optimis, dengan seni komik dapat menjadikan pesan-pesan Nabi saw. diterima secara efektif.

Apa yang disajikan Veby dalam komiknya merupakan sebuah cara baru belajar Islam dengan asyik dan menyenangkan. Butir-butir hadis yang diriwayatkan oleh Bukhari dan Muslim, diterjemahkan dalam bahasa komik yang segar, dalam kisah kontekstual dalam kehidupan masyarakat Indonesia era ini, yang meliputi etika sosial, politik, maupun budaya. Hal ini menjadi terobosan besar untuk membumikan dan memasyarakatkan hadis Nabi saw sekalipus membuka potensi kretivitas dalam berdakwah umat Islam.

Sebagaimana lazimnya kitab-kitab hadis ulama muta’akhkhirin, kajian hadis dalam komik 99 Pesan Nabi ini ditulis dalam bentuk matan tanpa memulai dengan rangkaian sanad-sanadnya (dalam bahasa Indonesia). Contohnya pada halaman 133, dengan judul wajah ceria: “Dari Abu Dzar ra. Rasulullah saw. pernah bersabda kepadaku: Janganlah sekali-kali engkau meremehkan kebaikan. Walau sekedar bertemu saudaramu dengan wajah ceria”. (HR. Muslim)

Dalam contoh lain, halaman 22: siapakah yang kalian anggap perkasa? Kami menjawab: orang-orang yang tidak bisa dikalahkan oleh siapapun. Nabi saw bersabda, “Bukan itu, tetapi orang-orang yang dapat mengendalikan dirinya saat marah”. (HR. Muslim).

Nampak dalam pola pengutipan hadis tersebut hanya merujuk matannya dan mukharijjul hadisnya, yakni Muslim di mana Veby mengutip hadis dari kitab tersebut. Demikian juga pada hadis dalam halaman 49, daari Abu Hurairah ra, Ia berkata Rasulullah saw. bersabda: “Dunia penjara bagi orang mukmin dan surga bagi orang kafir”. (Hr. Muslim).

Pada penyebutan hadis ini kemudian diakhiri dengan mukharrij alhadis, di mana hadis dibukukan dan diambil dari Shahih Muslim.

Adapun, sahabat periwayat yang paling banyak diambil Veby dalam komiknya adakah Abu Hurairah sebanyak 35 buah hadis, ‘Aisyah ra, Anas ibn Malik, dan Ibn Abbas masing-masing 5 buah hadis, Abu Musa al-Asy’ari, dan Ibn Umar masing-masing 4 buah hadis. Dan lainya adalah sahabat-sahabat periwayat dengan 1 hadis yang dikutip.

Dari segi penyajian konten, pesan-pesan yang ada dalam matan diberikan narasi sesuai konteks Indonesia dan ruang yang menjadi fokus, yakni anak-anak. Sebagaimana termaktub dalam judul buku komik, 99 Pesan Nabi: Edisi Lengkap Komik Hadis Bukhari-Muslim, bahwa sumber dasar hadis-hadis yang dikutip adalah dari kedua kitab hadis primer, yakni Shahih Bukhari dan Shahih Muslim.

Sedangkan, cara mendeskripiskannya ada dua tipe: pertama, narasi dulu baru hadis di akhir. Kedua, hadis dahulu baru narasi atau kelanjutan dari bunyi (matan) hadis. Sehingga baik tipe pertama maupun kedua akan mudah dan gamblang dalam dipahami, terlebih dengan visual menarik yang bewarna.

Alhasil, komik ini sangat direkomendasikan bagi anak-anak, tak mengecualikan orang-orang dewasa. Dengan pemahaman hadis (syarah) melalui komik 99 Pesan Nabi yang asyik, ringan, disertai visul yang menarik, tentu akan sangat membantu dalam memancing pemahaman hadis bagi pembaca. Terlebih, bagi anak-anak secara khusus, dapat memancing saraf motorik untuk berimajinasi, mengembangkan pikiran, dan juga memancing minat baca, membaca hadis pula.

Dengan era yang rata-rata anak-anak sudah akrab dengan gawai, bermain game, maka komik 99 Pesan Nabi ini dapat menjadi terobosan dalam meminimalisasi pengaruh budaya-budaya yang kurang baik tersebut. Wallahu ‘Alam.

Data Buku

Judul Buku : 99 Pesan Nabi: Edisi Lengkap Komik Hadis Bukhari-Muslim
Penulis : vbi_djenggoten (Veby Surya Wibawa)
Penerbit : Zahira
Tahun : 2014
ISBN : 978-602-1139-24-0

Multi-Page

Tinggalkan Balasan