Gebyar Maulid dengan Musbaqah Juz Amma dan Selawat Nabi

452 kali dibaca

Menyemarakkan peringati Maulid Nabi, Himpunan Alumni Ma’had Ad-Dirasat Al-Qur’aniyah (MDQ) Bajur Wilayah Sumenep mengadakan lomba bertajuk “Gebyar Maulid Nabi” se-Kecamatan Lenteng, Sumenep, Madura, Jawa Timur pada Senin (18/10).

Dalam acara ini, diadakan beberapa loma mulai dari Musbaqah Tahfidz Juz Amma, Tartil A-Quran, dan Selawat Nabi. Acara yang diselenggarakan di Desa Banaresep Timur,  Kecamatan Lenteng, ini berlangsung selama dua hari 17-18 Oktober 2021. Pesertanya adalah anak-anak sekolah tingkat SD dan yang sederajat.

Advertisements

Acar tersebut mendapat sambutan meriah dari masyarakat. Jumlah peserta lebih dari 50 anak yang merupakan delegasi dari dari berbagai desa di Kecamatan Lenteng Timur.

Menurut Kiai Sofwan selaku ketua panitia sekaligus tuan rumah dalam acara ini, lomba tersebut diselenggarakan bertujuan memotivasi anak-anak agar memiliki semangat belajar Al-Quran serta mencintai Nabi melalui gemar mempelajari Al-Quran.

“Harapannya agar anak anak bisa memiliki motivasi untuk lebih dekat mengenal Nabi melalui pendekatan cinta Al-Quran,” tutur Kiai Sofwan saat diwawancarai di sela-sela acara berlangsung.

Sementara itu, Kiai Kholid, salah satu tokoh masyarakat, dalam sesi sambutan memaparkan bahwa acara ini murni atas inisiatif para pemuda.

“Acara ini diadakan atas sinergi, kerja sama, serta sumbangsih para pemuda yang terhimpun dalam organisasi (HAMBA) Wilayah Sumenep dan berkerja sama dengan pihak yang pemerintah desa setempat,” ucapnya.

Acara “Gebyar Maulid Nabi” ini diakhiri dengan pengajian umum dan sekaligus pemberian hadiah kepada para pemenang lomba.

Tinggalkan Balasan