Kawin Kontrak, Siapa Menghalalkannya

1,451 kali dibaca

Selain dikenal sebagai daerah wisata terfavorit, kawasan Puncak di Cisarua, Bogor, Jawa Barat juga diduga sebagai tempat sering dilakukannya praktik kawin kontrak atau nikah kontrak. Bahkan, pernah didapati, di kawasan ini ada seorang wanita yang telah melakukan nikah nikah kontrak sebanyak 11 kali dengan lelaki berbeda dalam jangka waktu sangat singkat, yaitu hanya 8 bulan.

Karena itu, isu-isu seputar kawin kontrak ini selalu membayang-bayangi riuhnya kawasan wisata Puncak. Selalu menjadi kontroversi, karena hukum kawin kontrak ini selalu menjadi perdebatan soal boleh-tidaknya atau halal-haramnya. Dalam literature Islam, nikah kontrak atau kawin kontrak ini dikenal dengan istilah nikat mut’ah.

Advertisements

Dalam Islam, pernikahan merupakan salah satu hal yang dapat menyempurnakan separo agama seseorang. Menurut keterangan Muhammad Bagir dalam buku Panduan Lengkap Fiqih Muamalah menurut al-Quran dan Sunnah, istilah pernikahan berasal dari bahasa Arab nikah, yang berarti pengumpulan atau berjalinnya sesuatu dengan sesuatu yang lain.

Dalam istilah hukum syariat, nikah adalah akad yang menghalalkan pergaulan sebagai suami istri antara seorang laki-laki dan seorang perempuan bukan mahram yang memenuhi berbagai persyaratan tertentu dan menetapkan hak dan kewajiban masing-masing demi membangun keluarga yang sehat secara lahir dan batin.

Sementara itu, nikah mut’ah atau disebut juga “nikah sementara waktu” atau “nikah terputus”. Dinamakannya nikah seperti itu, mut’ah (sesuatu yang dinikmati atau dimanfaatkan), karena yang melakukannya memperoleh kemanfaatan dengannya serta menikmatinya sampai batas waktu yang ditentukan.

Di dalam Islam, hukum nikah mut’ah atau kawanin kontrak selalu menjadi perdebatan. Jumhur ulama menghukuminya haram, dan ada juga yang membolehkannya. Yang sangat tegas menghukumi bahwa nikah mut’ah adalah halal kelompok Syiah. Kelompok Syiah mendasarkannya dalam al-Quran surat An Nisa ayat 24:

Halaman: First 1 2 3 Next → Last Show All

Tinggalkan Balasan