GURUKU MENGAKAS MIMPI

615 kali dibaca

GURUKU

Pengampu tersebarnya para jauhari
Ke seluruh pelosok bentala
Raga dan jiwanya sangat dibutuhkan sesama
Demi asa dan cita
Rintikan ilmumu ditampung oleh setiap insan berhati mulia

Advertisements

Kadang dilema oleh perasaan
Hingga anak sendiri bisa terlupakan
Mengikuti tuntutan zaman
Zaman yang semakin edan
Kau petunjuk arah bagi pembelot

Peluhmu menjadi saksi bisu
Kesahmu menjadi cerita tersendiri
Menjadi ladang amal yang seluas samudera

Riau, 30 Oktober 2021.

PENUNTUT ILMU

Sayap malaikat menyertaimu
Langkah kecil pertanda semangatmu
Goresan pena mengikat ilmu
Hafalanmu menjadi nyanyian merdu

Pijar kebaikan semakin jelas
Menembus gelapnya zaman
Dengan ramuan akhlak yang diterima
Arah hidup yang nyaman

Tuhan pun rida
Setiap peluh yang keluar darimu
Saksi bagi keahlian yang sudah tergenggam

Riau, 14 November 2021.

KADAR PENGELANA

Lebatnya air tercurah dari bumantara
Gelegar guntur bersahutan
Pendakian panjang yang menguras peluh
Suara pekikan cacing dari perut tak terhiraukan
Benang-benang yang terkumpul kusut
Kantukan karena kelelahan

Semua demi sebongkah berlian
Sekeluarga yang bahagia
Anak, istri tersayang yang terkenang
Irama tangis si bocah yang selalu terngingang

Riau, 24 November 2021.

MENGAKAS MIMPI

Sepanjang jalan menuju bukit
Batu-batu kerikil bertebaran
Duri bersemayam siap menikam kaki
Lautan siap menyapa beserta benanya

Lengan siap disingsingkan
Menyatukan mosaik asa
Meronce hedonisme para hartawan
Menyatukan tenaga dan rasa
Agar mencapai muncak tertinggi harapan

Riau, 03 November 2021.

ilustrasi: pustaka guru.

Multi-Page

Tinggalkan Balasan